Komunitas
Alumni Annahdlah Makassar Rancang Program Kerja
Mengagendakan Pelantikan Pengurus yang rencananya akan dilaksanakan di Masjid Nurul Ihsan
Penulis: Ilham Arsyam | Editor: Suryana Anas
Laporan Wartawan Tribun Timur, Ilham Arsyam
TRIBUN TIMUR.COM, -MAKASSAR -Ikatan Alumni Pondok Pesantren Annahdlah (IAPAN) mengadakan rapat pengurus di Aula Pondok Pesantren Annahdlah Makassar, Senin (13/10/2014).
Rapat tersebut dihadiri dari berbagai unsur seperti Pembina, Majelis Pertimbangan Organisasi (MPO), jajaran Pengurus Harian dan juga beberapa pengurus departemen.
Rapat tersebut mengagendakan Pelantikan Pengurus yang rencananya akan dilaksanakan di Masjid Nurul Ihsan kelurahan Layang Kecamatan Bontoala 18 Oktober nanti.
Pertemuan itu juga dirumuskan beberapa rancangan program kerja yang akan dibawa pada raker 25-26 Oktober di Kabupaten Bantaeng nanti.
Firdaus Dahlan selaku Ketua Umum IAPAN mengatakan, rapat pengurus ini sebagai langkah awal setelah terbentuknya kepengurusan baru masa bakti 2014-2017.
Firdaus berharap alumni Annahdlah bisa berperan aktif terhadap pengembangan Pesantren, baik keilmuan maupun infrastruktrur. (*)