Calon Presiden 2014
Tim Prabowo-Hatta Sulsel Imbau Relawan Terima Hasil Rekap
La Tinro La Tunrung menjelaskan, pihaknya telah menyampaikan imbauannya itu usai pencoblosan Pilpres.
Penulis: Mahyuddin | Editor: Suryana Anas
Laporan Wartawan Tribun Timur, Mahyuddin
TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR -Tim Pemenangan Koalisi Merah Putih Sulsel mengimbau para relawan dan simpatisan pasangan calon presiden nomor urut satu, Prabowo-Hatta menerima keputusan dari KPU dan tidak berbuat sesuatu yang membuat kondisi Demokrasi tidak kondusif.
Ketua Tim Pemenangan Prabowo-Hatta di Sulsel, La Tinro La Tunrung menjelaskan, pihaknya telah menyampaikan imbauannya itu usai pencoblosan Pilpres.
Ketua Gerindra Sulsel tersebut juga memastikan semua temua kecurangan temuannya di Sulsel akan melalui proses hukum.
"Kami telah sampaikan kepada relawan dan simpatisan untuk menerima keputusan penyelenggara namun semua temua kecurangan juga akan kami ajukan melalui proses hukum," jelas La Tinro, Senin (21/7/2014) kemarin.
Dia berharap agar pemimpin yang terpilih nanti mampu mem buktikan janji-janjinya dalam kampanye.
Selain itu, ia juga berharap agar presiden Indonesia yang baru bisa memberikan prestasi bukan hanya berupa piagam saja tapi juga dirasakan masyarakat luas.
Himbauan tersebut juga hadir dari Dewan Pengarah Tim Koalisi Merah Putih Sulsel, Ashabul Kahfi.
Dia menghimbau agar simpatisan tetap mengikuti semua tahapan pilres secara elegan dan tidak usah memobilisasi diri.
"Mari menantikan pengumuman di tempat masing-masing. Yang jelas PAN bersama koalisi akan menjalani tahapan pilpres secara konstitusional," ucap Kahfi.
Ketua PAN Sulsel tersebut menambahkan, pihaknya berharap agar presiden terpilih nanti mampu menjalankan amanat konstitusi, melindungi segenap bangsa Indonesia, termasuk menyelamatkan kekayaan bangsa.
Dewan Pengarah Koalisi Merah Putih Sulsel, Akmal Fasludin juga meminta agar para relawan dan simpatisan mengedepankan persaudaraan dan tidak terpecah hanya karena persoalan hasil pengumuman ataupun pemimpin baru Indonesia.
"Politik hanya bagian dari demokrasi. Jangan ada demo lagi. Kami berharap besok berjalan kondusif," kata Akmal.
Ketua PKS Sulsel tersebut masih yakin hasil pemilu nanti akan berakhir di Mahkamah Konstitusi (MK). Kendati demikian, ia berharap agar yang terpilih kelak akan lebih baik, adil dan mampu mensejahterahkan rakyat. (*)