Polemik Truk 10 Roda
Lagi, Rembang 10 Jadi Pembunuh di Jl Alauddin
Tiba-tiba dari belakang, Panther menyalip. Kendaraan Nuraeni oleng dan berpindah lajur ke kanan.
Editor:
Ina Maharani
Makassar, Tribun - Pembunuhan Rembang 10 belum bisa dihentikan. Truk 10
roda ini membunuh lagi di Jl Sultan Alauddin, Makassar, Sabtu (25/5)
pagi.
Korbannya kali ini adalah bicah berusia 8 tahun, Desi Anugra.
Korbannya kali ini adalah bicah berusia 8 tahun, Desi Anugra.
Dia anak Nuraeni (29), warga Asrama Linud Kompi A, Daya, Makassar.
Desi
tewas setelah dilindas si Rembang bernomor polisi DD 9988 AF sekitar
pukul di depan Traktor Nusantara Makassar sekitar pukul 10.20 wita.
Awalnya
Desi dibonceng ibunya, Nuraeni, menggunakan motor Honda beat berpelat
DD 4004 VZ. Ibu-anak ini menuju ke arah utara Jl Sultan Alauddin.
Kendaraan Nuraeni bergerak lurus dari arah selatan menuju Gowa.
Tiba-tiba dari belakang, Panther menyalip. Kendaraan Nuraeni oleng dan berpindah lajur ke kanan.
Meski kendaraan Nuraeni tidak terjatuh, namun Desi terpental ke aspal dan langsung disambar ban depan kiri "mesin pembunuh", si Rembang 10, yang tiba-tiba muncul dari dari belakang.(*)