Cuaca
Pagi Sampai Siang, Makassar Diguyur Hujan Lebat
Pagi Sampai Siang, Makassar Diguyur Hujan Lebat
Penulis: Hasan Basri | Editor: Muh. Irham
MAKASSAR, TRIBUN-TIMUR.COM - Kota Makassar dan sekitarnya sejak pagi hingga siang ini, terus diguyur hujan lebat. Air yang mulai surut di sejumlah ruas jalan di Makassar, siang ini kembali meluap hingga ke badan jalan.
Pantauan tribun-timur.com di sejumlah ruas jalan di Makassar menyebutkan, ruas jalan yang tergenang air di antaranya, Jl Perintis Kemerdekaan, Jl AP Pettarani, Jl Urip Sumoharjo, Jl Sungai Saddang Baru, Jl Sulawesi, dan Jl Syekh Yusuf di perbatasan Makassar-Gowa.
Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Wilayah IV Makassar memperkirakan, hujan hari ini akan berlangsung hingga malam hari dengan intensitas sedang.
BMKG juga mengingatkan agar warga yang berdiam di daerah pesisir agar berhati-hati karena kecepatan angin cukup tinggi. (*/tribun-timur.com)