Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Rakernas Apeksi

Ilham Usul Forum Wali Kota se-Asia

Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Asosiasi Pemerintah Kota Indonesia (Apeksi) yang mulai berlangsung, Sabtu ( 28/5 ), di Banda Aceh,

Penulis: Mansur AM | Editor: Ridwan Putra
MAKASSAR, TRIBUNTIMUR.COM - Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Asosiasi Pemerintah Kota Indonesia (Apeksi) yang mulai berlangsung, Sabtu ( 28/5 ), di Banda Aceh, dikabarkan membicarakan rencana tentang pembentukan Forum Wali Kota se ASEAN.

“Saat ini kita mencoba membangun suatu interkoneksi sesama kota di Asia dengan kota di Indonesia khususnya yang memiliki karakteristik, paling tidak kota yang merupakan ibu kota propinsi “ ujar Wali Kota Makassar, Ilham Arief Sirajuddin.

Menurutnya, Indonesia di mata Asia dan dunia saat ini sudah sangat di perhitungkan, sehingga rencana pembentukan forum tersebut bakal mendapat respon positif dari kota lainnya di asia.

“Di tingkat pengurus Apeksi, kami tengah menyusun format kriteria sebuah kota yang bisa masuk dalam forum. Dari 98 anggota apeksi, tidak semua merupakan ibukota propinsi , sehingga itu yang saat ini tengah dirembuk “ tambahnya.

Dijelaskan, forum tersebut akan dibentuk untuk saling berbagi pengalaman, mendiskusikan isu-isu lokal, mempererat hubungan dan mengadvokasi pentingnya suara dari kota-kota dan daerah dalam kancah internasional.

“Melalui forum ini nanti, pemerintah kota dan kawasan-kawasan metropolitan akan memperoleh akses terhadap informasi tentang prakarsa-prakarsa, sumber daya dan praktik-praktik yang baik dari kota-kota yang berasal dari belahan dunia lain” papar Ilham.(*)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved