Hanya Sekali Menang di 5 Laga, Robert Akan Rombak Pemain Persib di Sektor Ini? Bagaimana Pertahanan?
Dalam posisi tren negatif ini, membuat pelatih Robert Rene Alberts mengisyaratkan untuk melakukan perombakan pada skuad besutannya.
Hanya Sekali Menang di 5 Laga, Robert Akan Rombak Pemain Persib di Sektor Ini? Bagaimana Pertahanan?
TRIBUN-TIMUR.COM - Hanya meraih satu kemenangan dari lima pertandingan, Persib Bandung dalam sorotan.
Sorotan paling kencang datang dari Bobotoh atau Fans Persib Bandung.
Baca: Lawan Persebaya, Persib Bandung Sudah Bisa Menurunkan Esteban Vizcarra, Bisakah Tampil Jadi Starter?
Baca: 7 Fakta Terbaru Pernikahan Saudara Kandung Asal Bulukumba, Dibuang Keluarga dan Keputusan Istri Sah
Bahkan, selepas kalah 1-2 dari Bhayangkara FC, Bobotoh menyebut Persib sebagai tim jelek, "Persib Butut".
Dalam posisi tren negatif ini, membuat pelatih Robert Alberts mengisyaratkan untuk melakukan perombakan pada skuad besutannya.
Persib Bandung menelan kekalahan 1-2 dari Bhayangkara FC di Stadion Stadion Si Jalak Harupat, Minggu (30/6/2019).
Bagi Persib, hasil laga ini menambah panjang catatan kurang apik mereka di Liga 1 2019.
Dari lima laga yang sudah dilakoni, Maung Bandung baru memetik satu kemenangan.
Selain satu kemenangan itu, tiga lainnya berakhir imbang selain satu kekalahan atas Bhayangkara FC yang baru saja didapat.
Baca: Live Indosiar Persija vs PSS Sleman - Marko Simic Mandul, Justru Bepe Punya Peluang sebagai Starter
Baca: Link Live Streaming Brasil vs Argentina Besok Mulai Jam 07.30, Semifinal Copa America 2019
Setelah merasakan kekalahan perdana musim ini, pelatih Persib, Robert Rene Alberts, mengisyaratkan akan melakukan perombakan skuad.
Perombakan yang dimaksudkan apakah dengan mengganti pemain lama dengan yang baru, atau mencadangkannya?
Robert sendiri mengaku sejauh ini masih terus mencari komposisi tim yang paling bagus melalui pemantauan terhadap performa pemain
"Saya tak melihat beberapa pemain tapi melihat 31 pemain dan hanya bisa dipantau dari pertandingan," ujar Robert Alberts di Lapangan Lodaya, Kota Bandung, Senin (1/7/2019) seperti dikutip SuperBall.id dari Tribun Jabar.
"Jika mereka tidak bisa memenuhi ekspektasi tentunya kami akan melakukan evaluasi dan membawa pemain lain masuk."
Pemain penghuni skuad Persib yang ada saat ini sendiri bukan sepenuhnya hasil pilihan Robert.