Mahasiswa Sangtiangkaran Toraja Bantu Korban Kebakaran di Denpina
Ikatan Mahasiswa Sangtiangkaran (IMSAT) menyerahkan bantuan kepada korban kebakaran, keluarga Yudit Ratte di Lembang (Desa) Madong.
Penulis: Risnawati M | Editor: Munawwarah Ahmad
TRIBUNTORAJA.COM, RANTEPAO - Ikatan Mahasiswa Sangtiangkaran (IMSAT) menyerahkan bantuan kepada korban kebakaran, keluarga Yudit Ratte di Lembang (Desa) Madong, Kecamatan Dende Piongan Napo (Denpina), Kabupaten Toraja Utara, Sulsel, Rabu (13/2/2019).
Bantuan yang diserahkan hasil dari penggalangan dana pengurus IMSAT di seputar lokasi Pasar Sentral Bolu Tallunglipu dan Tugu Kandean Dulang Rantepao.
"Sebagai Mahasiswa yang peka dan peduli terhadap musibah di alami masyarakat maka, kami dari IMSAT beryotong-royong meringankan beban yang dialami korban," tutur Kabid 2 IMSAT, Jean Arpal dalam rilisnya, Kamis (14/2/2019).
Jean mengatakan, keluarga Yudit Ratte dikenal Bapak Salma mengajarkan mereka menjalani hidup dengan kuat dan sabar walaupun sedang diterpa musibah.
"Kita diajarkan saling berbagi satu dengan yang lain, agenda ini bentuk kepedulian kepada sesama untuk memberi dukungan moral dan materi walaupun tidak banyak tapi cukup membantu meringankan beban keluarga," tambah Jean.
Sementara itu, Ketua Umum IMSAT Yuverly Lukas Rombe mengatakan, kepedulian terhadap sesama adalah program IMSAT dalam bersosial kepada setiap masyarakat yang mengalami musibah, sekaligus mengimplementasikan tiga darma perguruan tinggi yaitu pengabdian kepada masyarakat.
"Kita bisa hebat karena kita bermanfaat dan sejatinya pemuda adalah kekuatan yang membawa perubahan," ucap Yuverly.
Lanjutnya, program IMSAT tersebut sebagai bukti, pemuda saat sudah peka akan terdidik untuk menyikapi setiap kemalangan yang terjadi di masyarakat.
Bantuan diserahkan berupa bahan sembako dan kebutuhan lainnya yang dibelanjakan dari hasil penggalangan dana beberapa hari.
Laporan Wartawan TribunToraja.com, @cinnank17
Baca: sscasn.bkn.go.id Sulit Diakses? Cek Jam Ideal Akses & Login ssp3k.bkn.go.id Daftar PPPK atau P3K
Baca: Terungkap Ternyata Ini Penyebab Tiket Pesawat Mahal, Ini Dilakukan Presiden Jokowi & Kata Ketum PHRI
Baca: UPDATE TERBARU Tahapan Resmi PPPK 2019 di sscasn.bkn.go.id dan Cara Login sp3k-daftar.bkn.go.id
Jangan Lupa Subscribe Channel Youtube Tribun Timur :