Liga Champions Eropa 2018
Semifinal Liga Champions: Jadwal dan Siaran Langsung (Live) SCTV, Prediksi Liverpool vs AS Roma
Pertandingan Liverpool vs AS Roma dalam leg pertama babak semifinal Liga Champions akan digelar pada Rabu, 25 April 2018 pukul 01.45 WIB.
TRIBUN-TIMUR.COM-- Pertandingan Liverpool vs AS Roma dalam leg pertama babak semifinal Liga Champions akan digelar pada Rabu, 25 April 2018 pukul 01.45 WIB.
Laga ini diprediksi bakal menyajikan pertarungan yang sengit.
Tim besutan Juergen Klopp dipastikan tidak ingin melewatkan momen krusial untuk menabung kemenangan meyakinkan pada leg pertama semifinal musim ini.
Baca: Hasil, Cuplikan Gol dan Klasemen Liga 1, Persipura Memimpin, PSM Menang, Arema Kian Terbenam
Baca: Benarkah Gibran Rakabuming Akuisisi Grab Indonesia? Ini 6 Kerajaan Bisnis Milik Putra Presiden Itu
Baca: Pangkep Disebut Ladang Narkoba, Bupati: Berantas Saja Pak Kapolres
The Reds akan memaksimalkan seluruh daya kemampuannya untuk menekan pertahanan Serigala Roma.
Namun, tim arahan Eusebio Di Francesco juga akan bermain lebih rapat membendung serangan-serangan Mohamed Salah dan kawan-kawan.

Laga di Anfield ini akan berfokus pada Mohamed Salah, bintang harapan tuan rumah sekaligus mantan pemain kunci tim tamu.
Mohamed Salah yang baru saja dinobatkan sebagai Pemain Terbaik PFA musim 2017-2018 akan mendapatkan panggung besar.
Baca: Hasil dan Cuplikan Gol Liga 1: Menang atas Borneo FC, Peringkat Persib Melesat
Baca: Hasil Gojek Liga 1 - Cuplikan Gol Persipura Gasak Mitra Kukar, Kembali Pimpin Klasemen
Salah yang sudah mencetak 41 gol dalam 46 pertandingan di semua kompetisi musim ini.
Di Liga Champions, Salah sudah mencetak sembilan gol di Liga Champions.
Selain Salah, Liverpool juga punya gelandang dan penyerang yang punya naluri gol mumpuni.