Aktivis Mahasiswa Dampingi Sabirin Kampanye di Baringeng dan Sinjai Barat
Dia membantu SabirinYahya memaparkan visi misinya jika terpilih sebagai calon bupati di Sinjai.

Laporan Wartatawan Tribun Timur, Syamsul Bahri
TRIBUNSINJAI.COM, TELLULIMPOE- Aktivis Himpunan Pemuda Pelajar Mahasiswa (HIPPMAS) Kabupaten Sinjai, Sulawesi Selatan Iskandar menjadi juru kampanye pasangan patahana Bupati Sinjai Sabirin Yahya-A Mahyanto Massarappi menggarap wilayah Kecamatan Sinjai Timur dan Tellulimpoe, Kamis (12/4/2018) malam.
Iskandar tampil mendampingi Sabirin hingga larut malam. Dia membantu SabirinYahya memaparkan visi misinya jika terpilih sebagai calon bupati di Sinjai.
"Selama Pak Sabirin memimpin beliau peduli dengan masyarakat pesisir, ini dibuktikan dengan beberapa bantuan kepada kelompok nelayan, Tahun 2013 salah satu program 100 hari beliau itu membangun kantror pelayanan bersama bagi masyarakat nelayan dan pesisir," kata Iskandar.
Selain itu Sabirin Yahya juga menyerahkan bantuan bedah rumah kepada 50 Kepala Keluarga dan bantuan 300 anggota kelompok usaha bersama di Sinjai.
Dan tahun 2017 beberapa bantuan secara simbolis diserahkan kepada Kelompok Usaha Bersama (KUB) nelayan berupa lima unit kapal terdiri atas 5 GT, 10 GT dan 20 GT, 1 unit kapal pengawas kepada Pokmaswas, mesin pompa air, alat tangkap jaring dan 11 unit sampan fiber.
Selain itu, SBY menyerahkan mesin pembuat pakan kepada tiga kelompok pembudidaya ikan serta menyerahkan bantuan klaim asuransi nelayan masing-masing sebesar Rp 20 juta dan Rp 160 juta. Semua program yang menyangkut dibidang perikanan dan kelautan akan tetap dilanjutkan dan ditingkatkan, jelas Iskandar.
Usai berkunjung ke Baringeng, Desa Panaikang, Kecamatan Sinjai Timur, selanjutnya Sabirin Yahya menyerap aspirasi warga di Desa Suka Maju. Di desa tersebut Sabirin mendapat pujian karena berhasil mendorong kebijakan Pemkab Sinjai membayar premi iuran BPJS Kesehatan setiap warganya. (*)
-
Tim Sehati Soroti Jadwal Rekap Daftar Pemilih Sementara Belum Jelas
-
Sabirin Yahya Janji Tingkatkan Insentif untuk Imam Masjid dan Muazin
-
Kasipidsus dan PN Sinjai Ingatkan ASN Jaga Netralitas di Pilkada
-
Realisasikan Janji Politik, Mahyanto Benahi Jalan di Cobbu Mannanti
-
DPRD Sinjai Rekomendasikan Persoalan Ini untuk Bupati Terpilih