Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

VIDEO: Hati-Hati Lewati Traffic Tight Bandara, Jika Tak Mau Alami Seperti Ini

Jika kendaraan padat, sebaiknya berhenti sebelum zebra cross, meski saat itu masih lampu hijau menyala.

Penulis: Ansar | Editor: Suryana Anas

Laporan Wartawan Tribun Timur, Ansar Lempe

TRIBUN-TIMUR.COM, MAROS - Pengendara dari arah Maros menuju Makassar, sebaiknya waspada saat akan melintas di traffic light Underpass, simpang lima Bandara Sultan Hasanuddin, Minggu (1/4/2018).

Jika kendaraan padat, sebaiknya berhenti sebelum zebra cross, meski saat itu masih lampu hijau menyala.

Pasalnya, jika sudah melewati zebra cross lalu lampu merah menyala, pengendara tetap akan ditahan dan digiring ke Pos Lantas.

Seperti yang dialami dua pengendara mobil putih. Keduanya masih sempat melewati zebra cross saat lampu hijau menyala.

Lantaran kendaraan di depannya padat, kedua pengendara tersebut berhenti.

Saat sementara berhenti, lampu merah menyala. Keduanya juga sudah melewati zebra cross dan tidak bisa mundur lagi.

Polisi lalulintas yang berada di lokasi langsung menahan dan menyita surat- surat pengendara.

Pengendara lalu digiring ke Pos lantas yang berada di dekat jalan masuk ke Bandara. (*)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved