Baju Koko 'Black Panther' Viral dan Dicari Netizen, Kini Dijual di Olshop. Lihat Penampakannya
Kostum tersebut mirip seperti baju koko dengan corak khusus itu ternyata banyak menarik perhatian warganet.
TRIBUN-TIMUR.COM - Film Black Panther yang dirilis sejak pekan lalu di Indonesia kini tengah merajai layar bioskop papan atas di Tanah Air.
Suksesnya film Black Panther ternyata membawa angin segar bagi para pebisnis busana tanah air.
Bagaimana tidak, film garapan Marvel Studios itu bukan hanya menyuguhkan aksi peran yang keren, namun juga menyajikan banyak rancangan busana menarik.
Baca: Fahri Hamzah Sebut Nazaruddin Bersekongkol dengan KPK, ini 3 Alasannya
Baca: Bawakan Lagu Dangerous Woman, Marion Jola Sampai Dekati Ari Lasso. Sangat Berbahaya
Salah satunya adalah kostum yang dikenakan King T’Challa yang diperankan Chadwick Bosman.
Kostum tersebut mirip seperti baju koko dengan corak khusus itu ternyata banyak menarik perhatian warganet.
Fenomena itupun tak disia-siakan para pelaku bisnis busana di tanah air.
Baca: Detik-detik Gadis Muda Ditemukan Berlumuran Darah, Sebut Nama Pembunuh di Napas Terakhir
Buktinya, dalam waktu singkat baju koko ala 'Black Panther' sudah membanjiri lapak-lapak online shop tanah air.
Bahkan dari amatan Tribunnews.com, Senin (19/2/2018) kata kunci baju koko black panther menempati posisi dua pencarian populer di Bukalapak.
Harga yang dicantumkan untuk baju koko tersebut bervariasi di beberapa aplikasi belanja online, mulai Rp 200 ribuan hingga Rp 500 ribuan.
Baca: 8 Peserta Indonesian Idol 2018 Lolos ke Babak Selanjutnya, 1 Tersingkir. Ghea Nangis
Baca: Tak Lagi Berhijab Syari, Lihat Penampilan Baru Salmafina. Netizen: Sangat Disayangkan

Soal baju koko ala Black Panther ini, warganet pun ramai membahasnya.