Pilkada Sidrap 2018
Soalihin Belum Pastikan Daftar di KPU Sidrap, Ini Masalahnya
Pasangan Solusi masih perlu menyetor 20.808 dukungan KTP untuk melengkapi kekurangannya.

Laporan Wartawan TribunSidrap.com, Amiruddin
TRIBUNSIDRAP.COM, MARITENGNGAE - Bakal Calon (Balon) Bupati Sidrap, Soalihin, saat ini timnya sementara melengkapi kekurangan KTP dukungan pascadilakukan verifikasi faktual KPU.
"Tim sementara berusaha melengkapi kekurangan jumlah KTP untuk bertarung di Pilkada Sidrap," kata Soalihin kepada TribunSidrap.com, Selasa (2/1/2017).
Pada verifikasi faktual KPU Sidrap, balon bupati yang mengusung tagline Solusi itu, memiliki 12.087 dukungan KTP yang dinyatakan memenuhi syarat.
Pasangan Solusi masih perlu menyetor 20.808 dukungan KTP untuk melengkapi kekurangannya.
Baca: Siap Tempur di Porda Sulsel, ini Target Kontingen Sidrap
Saat ditanya jadwal mendaftar ke KPU Sidrap, Soalihin mengaku belum menentukan jadwal pastinya.
"Kita lihat saja nanti, kalau dukungan KTP mencukupi, pasangan Solusi pasti mendaftar. Terkait jadwal mendaftar kami belum bisa tentukan," ujar Soalihin.
Pendaftaran balon bupati mulai dibuka KPU Sidrap pada 8-10 Januari 2018.
Sejumlah figur yang bakal maju di Pilkada Sidrap yakni Andi Ikhsan Hamid-Resky Djabir, Dollah Mando-Mahmud Yusuf, dan Fatmawati Rusdi-Abdul Majid.(*)
Pilkada Sidrap 2018
-
VIDEO: Partai Pengusung FATMA Polisikan Pendukung Dollah Mando
-
Partai Pengusung FATMA Polisikan Pendukung Dollah Mando, Ini Masalahnya
-
Sudah Dua Kali Pendukung Calon Bupati Sidrap Bentrok
-
Usai Bentrok Pendukung Calon Bupati, Ini yang Dilakukan Kapolres Sidrap
-
Mobil Branding Dollah Mando-Mahmud Yusuf Dilempari, Kok Bisa?