Hari Ini Ada Aksi Bela Palestina di Lampu Merah Kota Enrekang
Aksi hari ini merupakan bentuk kepedulian dan pembelaan terhadap kemerdekaan Palestina.
Penulis: Muh. Asiz Albar | Editor: Hasriyani Latif
Laporan Wartawan TribunEnrekang.com, Muh Azis Albar
TRIBUNENREKANG.COM, ENREKANG - Lembaga Kemahasiswaan lingkup STKIP Muhammadiyah Enrekang yang terdiri dari IMM, HMI, dan PMM bakal melakukan aksi damai bela Palestina, Kamis (21/12/2017).
Menurut Koordinator Lapangan, Sulihin, titik aksi akan difokuskan di Lampu merah, Jl Hoscokroaminoto, Kelurahan Juppandang, Kecamatan Enrekang.
"Kami akan lakukan aksi belas Palestina di Lampu merah Kota Enrekang," kata Sulihin kepada TribunEnrekang.com, Kamis (21/12/2017).
Baca: Mau Bantu Palestina? Beli Baju di Pengusaha Sidrap Ini
Baca: Mahasiswa Wajo Ikut Aksi Bela Palestina di Monas Jakarta
Sulihin menjelaskan, aksi hari ini merupakan bentuk kepedulian dan pembelaan terhadap kemerdekaan Palestina.
"Kami benar-benar akan membuat Enrekang besok menggema dengan kesadaran islamnya, untuk Islam dan kemerdekaan Palestina," tuturnya.
Ia menyebutkan, pihaknya telah menyiapkan sekitar 700 massa dalam aksi damai tersebut.(*)
